Yayasan Eran Sangbure Mayang (YESMa) dan Yayasan BaKTI melalui Program INKLUSI, menggelar pertemuan pembentukan Forum Media dan Workshop Penulisan Berita/Artikel dan Fotografi di Cafe Buli-Buli Makale, Kabupaten Tana Toraja Sulawesi Selatan, 11-13 Oktober 2022.
Forum Media sebagai wadah bagi jurnalis di Toraja untuk berbagi dan berkoordinasi terkait informasi/berita tentang kasus kekerasan, kelompok rentan dan disabilitas yang ada di Toraja. Diharapkan dengan terbentuknya forum ini para jurnalis dapat menyebarluaskan informasi tentang pencegahan kekerasan serta perlindungan terhadap perempuan dan anak, adanya pemberitaan atau informasi yang ramah anak dengan memperhatikan hak-hak anak serta kepentingan perempuan dan anak, terjalinnya koordinasi dan sinergisitas antar sesama media komunikasi dan pemerintah khususnya Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Tana Toraja.


Workshop diadakan dengan tujuan untuk meningkatkan kapasitas Kelompok Konstituen mitra YESMa dalam hal penulisan artikel dan fotografi. .

Kedua kapasitas tersebut dibutuhkan untuk memberikan skill pada Kelompok Konstituen dalam menulis konten kreatif dan fotografi serta memahami etika dan aturan dalam penulisan terkait dengan perempuan, anak, disabilitas, dan kelompok rentan


